Peralatan Sekolah • 142 13 Feb 2024

Kamu Harus Tahu! Ini Daftar 10 Penghapus Terbaik yang Tidak Merusak Kertas

Penghapus adalah alat tulis kantor yang dibuat dari bahan karet elastis. Menghapus kesalahan adalah bagian penting dari setiap proses menulis atau menggambar. Namun, tidak semua penghapus diciptakan sama. Beberapa dapat meninggalkan noda dan dapat merusak kertas. Dalam artikel ini, kami akan membahas daftar 10 penghapus terbaik, yang akan membantu Anda membuat keputusan yang tepat.

1. Staedler Mars Plastic

Sumber: https://www.staedtler.com/

Penghapus Plastik Staedtler Mars adalah pilihan populer yang digunakan banyak orang karena teksturnya yang lembut dan lentur serta tidak membuat kertas luntur atau sobek. Selain itu, penghapus ini menghasilkan sedikit kotoran dan residu, sehingga meninggalkan permukaan kertas yang bersih. Secara keseluruhan, Penghapus Plastik Staedtler Mars adalah pilihan terbaik bagi Anda yang mencari penghapus yang bagus dan efisien.
 

2. Faber-Castell Dust Free

Sumber: https://faber-castell.co.id/

Faber-Castell Dust Free adalah penghapus terbaik untuk menghapus tulisan dengan segala jenis ketebalan pensil, baik pensil kayu ataupun pensil mekanik. Bahan dari penghapus Faber-Castell Dust Free ini tidak mengganggu kesehatan dan aman digunakan untuk anak-anak karena bebas racun phthalate dan memiliki sertifikasi lulus uji LIPI. Selain itu, penghapus ini dibuat lembut sehingga tidak akan merusak kertas.
 

3. Sakura Foam Eraser

Sumber: https://www.sakura.in.th/en/products/sakura-eraser-foam-xrfw

Sakura Foam Eraser adalah jenis penghapus berkualitas tinggi yang dapat menghilangkan noda dengan mudah. Penghapus efisien ini juga tahan untuk mengangkat debu-debu residu, yang berarti mempertahankan tampilan putih dan tidak akan memindahkan bekas pensil ke permukaan kertas Anda. Sakura Foam Eraser mengeluarkan 4 jenis ukuran yang berbeda, tentunya Anda dapat memilih sesuai kebutuhan.


4. Tombow Mono Zero

Sumber: https://www.tomboweurope.com/en/mono-zero-eraser

Tombow Mono Zoro merupakan jenis penghapus unik dengan bentuk pensil mekanik, yang didalamnya terdapat batang karet penghapus ukuran panjang. Dilengkapi dengan sistem isi ulang yang dapat dipakai secara berkelanjutan. Penghapus ini memiliki desain yang ramping disertai ujung yang tipis, sehingga dapat mengoreksi tulisan dengan detail-detail kecil. Penghapus Tombow Mono Zero cocok digunakan untuk para seniman atau illustrator karena sangat diandalkan untuk pekerjaan teknis.
 

5. Prismacolor Magic Rub

Sumber: https://www.prismacolor.com/

Jika Anda ingin menghapus arsiran pada sketsa dan ilustrasi, Prismacolor Magic Rub adalah solusinya. Penghapus ini terkenal karena kualitasnya yang tinggi dan kemampuannya dalam menghapus dengan hasil yang bersih tanpa meninggalkan jejak hitam pada kertas. Prismacolor Magic Rub bisa menjadi salah satu pilihan untuk membantu karya seni kreatif sedang Anda buat.
 

6. Eraser Super Soft Pentel

Sumber: https://pentel.co.id/product/eraser-supersoft-zese/

Sesuai dengan namanya, Eraser Super Soft Pentel memiliki tekstur yang super lembut dan lunak, sehingga tidak akan merobek atau merusak kertas. Biasanya digunakan oleh anak-anak sebagai perlengkapan alat tulis sekolah. Eraser Super Soft pentel tersedia dalam 3 ukuran, mulai dari yang kecil, sedang atau besar. Tentunya penghapus Pentel ini bisa menjadi pilihan untuk daftar alat tulis sekolah Anda.
 

7. Pilot Foam Eraser

Sumber: https://www.pilotpen.com.sg/product/foam-eraser-eef10/

Pilot Foam Eraser adalah penghapus yang terbuat dari bahan karet busa khusus, sehingga dapat menghapus goresan dengan lancar dan tekanan yang minimal. Keunggulan dari Pilot Foam Eraser ini adalah debu atau sisa dari dari penghapusnya saling menempel agar mudah dibuang dan tidak tercecer sembarangan. Tentunya dengan menggunakan Pilot Foam Eraser ini Anda selalu dapat menjaga kebersihan meja tetap rapi dan bersih!
 

8. Milan 430 Kneaded Rubber Eraser

Sumber: https://www.milan.es/en/blister-pack-4-synthetic-rubber-erasers-430

Milan 430 Kneaded Rubber Eraser terbuat dari bahan karet sintetis yang lembut. Dapat digunakan untuk menghapus segala jenis goresan pensil dan tidak akan merusak kertas. Penghapus ini memiliki bentuk persegi yang ekonomis dengan berbagai macam pilihan warna yang menarik. Milan 430 Kneaded Rubber Eraser ini sangat cocok untuk kebutuhan menggambar atau keperluan alat tulis kantor Anda.
 

9. Maped Technic 600 Eraser

Sumber:https://muliamakmurlestari.com/product/detail/ee5e5b77-abec-409e-97fc-f2027b70cc56

Maped Technic 600 Eraser adalah penghapus yang memiliki daya hapus yang kuat, selain dapat menghapus goresan pensil, Maped Technic 600 ini juga dapat menghapus goresan dari pensil warna. Keren ya? Apalagi penghapus ini tidak meninggalkan residu sama sekali. Selain itu keunggulannya adalah bebas racun karena PVC Free, sehingga sangat aman digunakan anak-anak.
 

10. Soft Eraser Joyko

Sumber: https://www.joyko.co.id/

Tidak henti-hentinya Joyko mengeluarkan berbagai macam produk alat tulis, salah satunya adalah penghapus. Soft Eraser Joyko adalah penghapus yang paling sering digunakan oleh berbagai kalangan, penghapus ini memang terkenal dengan harga yang terjangkau, ukuran yang variatif serta warna yang beragam. Soft eraser Joyko terbuat dari karet penghapus yang lembut sehingga dapat menghapus tulisan dengan bersih dan tidak meninggalkan bekas jejak kehitaman. Penghapus yang satu ini sangat cocok untuk keperluaan sehari-hari.

Dengan mengetahui 10 daftar penghapus terbaik, Anda dapat memiliki pengalaman menulis atau menggambar tanpa perlu khawatir goresan Anda dapat merusak kertas. Memilih penghapus yang tepat dapat meningkatkan kenyamanan Anda dalam membuat karya tulis.

Hubungi Kami